AKARTA, RADARSUMBAR.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi mengumumkan penetapan tiga pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) pada pemilihan presiden (Pilpres) tahun 2024.
Penetapan oleh KPU ini menjadi titik awal bagi relawan Dunsanak Prabowo untuk berperan lebih aktif dalam mewujudkan Indonesia yang lebih baik.
“Kami, sebagai tim relawan, berkomitmen untuk berpolitik secara santun dan riang gembira. Kami akan bekerja keras, untuk memenangkan Prabowo dan Gibran dalam perhelatan Pemilu 2024,” kata Ketua Umum Dunsanak Prabowo, Reza Ikhwan, Senin (13/11/2023).
Reza percaya pasangan Prabowo-Gibran memiliki visi, komitmen, dan kepemimpinan yang dibutuhkan untuk menyongsong Indonesia 2045.
“Kami yakin pasangan Prabowo-Gibran bisa memenangkan Pemilu Presiden di 2024, pasangan ini sangat lengkap, lintas generasi sehingga bisa menjawab tantangan bangsa ke depan. Kami optimis bisa menang satu putaran,” kata Wakil Bendahara Umum (Wabendum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Keluarga Minang (IKM) tersebut.
Sumber: Radar Sumbar